CERITA LUCU
Pada suatu hari dipasar ada pejual buah yang sedang patah hati. Dalam kegalauannya dia pun menulis sebuah surat untuk penjual sayur.
surat cinta buah vs sayur |
Beginilah isinya surat si penjual buah :
# Dear Sawitri,
Wajahmu memang manggis,
watakmu juga melon_kolis,
Tapi hatiku nanas karena cemburu, sirsak nafasku.....
Hatiku anggur lebur ketika kau menolakku ....
Ini delima besar dalam hidupku.....
Memang ini juga salak ku....
Jarang apel dimalam minggu...
Ya Tuhanku.....
Mohon belimbing-mu ....
Kalau memang per_pisang_an ini yang terbaik untukku.
Aku doakan semangka kau bahagia dengan pria lain.... Sawo-nara....
Dari : DURIANTO
Setelah surat itu dikirimkan, tak lama kemudian.....
Balasan dari penjual sayur datang
Begini isinya surat si penjual sayur :
# Untuk Durianto,
Membalas kentang suratmu itu .....
Sudah brokoli-brokoli ku bilang,
Jangan tiap datang rambutmu selalu ditata kucai dan jagungmu tidak pernah dicukur..
Disuruh datangnya pada malam minggu, eh selalu hari labu yang datang...
Dan kondisi keuanganmu yang semakin pare.... mau telepon aku saja harus ke wortel ....
Terus terang saja,
Cintaku padamu sudah lama tomat.... tolong jangan kangkung aku lagi,
aku mau hidup seledri
Cabe deh...!!
Salam :SAWITRI
Lucu ? Terima kasih sudah membaca. Ditunggu komentarnya.
Baca juga artikel lucu lainnya :
Baca juga : Aliran Strukturalisme Dalam Psikologi
1 komentar:
bagi wawasan gan, hati-hati duduk kelamaan. bisa tumbuh penyakit Wasir atau Ambeien, Gak percaya. neeh Baca Klik Mengobati Wasir Tanpa Operasi
Posting Komentar